Oli di mesin fungsinya sangat vital, meliputi pelumasan, pembersihan dan peredam panas. Makanya, agar fungsinya selalu maksimal wajib rajin diganti.
Pada motor bebek dan sport, penggantian rata-rata kisaran 2.500-3.000 km, di skutik yang koplingnya kering bisa sampai 4.000 km. Jarak yang cukup singkat jika motor digunakan untuk harian.
Lalu bagaimana memilih oli yang benar? Berikut tips yang bisa kami berikan :
1. SAE atau tingkat kekentalan sebaiknya sama, karena sudah disesuaikan dengan teknologi yang diusung.
Jika pakai yang multigrade, misal tak ada yang sama persis, lihat angka yang belakang, karena depan untuk kode winter di kita tidak pengaruh. Jadi jika aslinya 10W-40, boleh saja ganti 20W-40 atau 5W-40.
Meski begitu ada pengecualian untuk mesin di atas 5 tahun atau jarak tempuh lebih dari 100.000 km, yang biasanya celah sudah lebih longgar sehingga membutuhkan oli lebih kental.
2. API atau kode mutu sebaiknya juga mengikuti standarnya atau pilih yang lebih tinggi.
Ini berhubungan dengan aditif yang dipakai, mengacu ke kebijakan teknologi mesin yang dipakai. Jadi misal aslinya pakai SJ, boleh saja naik ke SL tapi jangan sebaliknya.
3. JASO yang menunjukkan standar kopling yang dipakai juga wajib dipatuhi, yaitu JASO MA atau MB.
MA untuk kopling basah yaitu mayoritas motor bebek dan sport, sedang MB untuk kopling kering seperti di skutik.
Oli berspesifikasi JASO MA bisa dipakai di skutik, tapi sebaliknya yang JASO MB tidak boleh dipakai di bebek dan sport.
Sekian ulasan yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat bagi Anda. Terimakasih
Postingan Populer
-
Penyebab Fuel Pump Tidak Bunyi Pada Motor Injeksi Pada motor injeksi, kita akan menjumpai komponen bernama fuel pump atau pompa bensin. Ses...
-
Sebetulnya akselerasi Yamaha Mio M3 cukup lumayan jika dibanding dengan Yamaha Mio versi sebelumnya. Tapi performa standart Mio M3 masih di...
-
Arti Warna Kabel Kipro k Motor (Honda, Yamaha, dan Suzuki) Warna Soket Kiprok – Pada sistem pengapian motor, kita mengenal komponen kiprok ...
-
CARA MEMBUKA BAUT/MUR YANG BERKARAT Dalam hal demikian ini pastinya anda pernah mengalami dan dibuatnya menjadi pusing bukan, ya...
-
Komponen pada mesin sepeda motor, memang tidak jauh beda konstruksinya dengan mesin mobil. Namun, bentuk dari bagian mesin motor ada yang...
-
Selamat Pagi Ini dia Rekomendasi 10 Aki Motor Terbaik Penasaran ? Yuk Simak Artikelnya Masih banyak dialami oleh pengguna sepeda mo...
-
Buat kamu yang ingin mengganti ban sepeda motor kesayangmu. Kini beragam merek tersedia di Indonesia, Sob! Kamu tinggal memilih yang sesu...
-
=> [Tips Jitu] Cara Mengatasi Motor Mogok Karena Hujan “Wajib Baca” <= [Tips Jitu] Cara Mengatasi Motor Mogok Kare...
-
mudguard jupiter mx old Mudguard belakang berfungsi untuk melindungi dari kotoran / lumpur, cocok untuk motor yang menggunakan spakbor pe...
-
Dalam memilih banmotor tentunya pasti semua merk ban ada massa nya untuk, Merawat ban motor adalah hal yang penting untuk memastikan keaman...